1 Corinthians 14
Karunia apa yang lebih utama
1 Jadikanlah kasih itu tujuan Saudara yang terutama. Walaupun demikian, mintalah kecakapan-kecakapan khusus yang diberikan oleh Roh Kudus, terutama karunia bernubuat serta kesanggupan untuk memberitakan firman Allah.2Orang yang berbicara dalam bahasa yang diilhami oleh Allah, dia berbicara kepada Allah dan bukan kepada manusia, sebab orang tidak dapat memahami Saudara. Saudara berbicara oleh kuasa Roh, tetapi semua itu merupakan rahasia. 3Tetapi orang yang bernubuat serta memberitakan firman Allah, menolong orang lain untuk tumbuh dalam Tuhan, karena memberi dorongan dan penghiburan kepada mereka. 4Jadi, orang yang berbicara dalam bahasa yang diilhami oleh Allah menolong dirinya sendiri mendapat pertumbuhan rohani, sedangkan orang yang mempunyai karunia bernubuat menolong seluruh sidang jemaat.
5Saya senang sekali kalau Saudara semua berbahasa yang diilhami oleh Allah. Tetapi saya akan lebih senang lagi, andaikata Saudara semua dapat bernubuat, sebab karunia itu lebih bermanfaat daripada karunia berbicara dalam bahasa yang diilhami oleh Allah, kecuali kalau kemudian Saudara dapat menjelaskan apa yang telah diucapkan, sehingga semua orang dapat memperoleh manfaat daripadanya.
6Sahabat-Sahabat yang saya kasihi, seandainya saya sendiri datang kepada Saudara dan berbicara dalam bahasa yang diilhami oleh Allah, bagaimana hal itu dapat menolong Saudara? Tetapi, kalau dengan jelas saya katakan apa yang telah dinyatakan oleh Allah kepada saya atau mengatakan kepada Saudara hal-hal yang saya ketahui atau pesan-pesan dari Allah ataupun kebenaran-kebenaran firman Allah, maka itulah yang Saudara perlukan. Itulah yang bermanfaat bagi Saudara. 7Alat musik, seruling, atau kecapi misalnya, merupakan contoh untuk menyatakan perlunya berbicara dalam bahasa yang sederhana dan mudah dimengerti, bukan dalam bahasa yang tidak dikenal. Tidak seorang pun akan dapat mengenal lagu yang sedang dimainkan pada seruling, kecuali kalau setiap nada dibunyikan dengan jelas. 8Dan kalau peniup trompet tidak memainkan nada-nada yang benar, bagaimana prajurit-prajurit dapat mengetahui bahwa mereka harus bersiap-siap untuk bertempur? 9Demikian juga kalau Saudara berbicara dalam bahasa yang tidak dikenal, bagaimana orang-orang di sekitar Saudara tahu apa yang Saudara maksudkan? Akan sama halnya seperti berbicara kepada bangku-bangku kosong.
10Saya rasa ada beratus-ratus bahasa yang berlain-lainan di dunia ini dan semuanya baik bagi orang yang memahaminya. 11Tetapi bagi saya, bahasa-bahasa itu tidak ada artinya. Orang yang berkata-kata kepada saya dalam salah satu dari bahasa-bahasa itu, asing bagi saya dan saya asing baginya. 12Karena Saudara ingin sekali mendapat karunia-karunia istimewa dari Roh Kudus, mintalah karunia yang paling baik, yang benar-benar akan berguna bagi seluruh sidang jemaat.
13Apabila seseorang diberi karunia berbicara dalam bahasa yang diilhami oleh Allah, hendaknya ia berdoa supaya diberi juga karunia mengetahui apa yang diucapkannya, supaya kemudian ia dapat menerangkannya kepada orang lain dengan jelas. 14Sebab, kalau saya berdoa dalam bahasa yang tidak dikenal, maka roh sayalah yang sedang berdoa, tetapi pikiran saya tidak bekerja. 15Jadi, apa yang harus saya lakukan? Kedua-duanya akan saya lakukan. Saya akan berdoa dengan roh saya, tetapi saya juga akan berdoa dengan pikiran saya. Saya akan bernyanyi dengan roh saya, tetapi saya juga akan bernyanyi dengan pikiran saya. 16Sebab, kalau Saudara memuji dan mengucap syukur dengan roh saja dan berbicara dalam bahasa yang lain, bagaimana orang yang tidak mengerti dapat turut memuji Allah bersama-sama dengan Saudara? Bagaimana mereka dapat turut mengucap syukur, kalau mereka tidak mengerti apa yang Saudara ucapkan? 17Memang Saudara akan mengucap syukur dengan cara yang baik sekali, tetapi hadirin yang lain tidak akan mendapat pertolongan apa-apa.
18Saya bersyukur kepada Allah bahwa saya lebih sering berbicara dalam bahasa yang diilhami oleh Allah seorang diri daripada Saudara sekalian. 19Tetapi dalam kebaktian umum, saya lebih suka mengucapkan lima patah kata yang dapat dipahami orang dan yang dapat menolong mereka daripada sepuluh ribu kata dalam bahasa yang diilhami oleh Allah.
20Saudara sekalian yang saya kasihi, janganlah bersikap kekanak-kanakan dalam memahami hal-hal ini. Jadilah seperti bayi yang tidak mengenal kejahatan, tetapi jadilah orang dewasa yang bijaksana dalam memahami hal-hal semacam ini. 21Dalam Kitab Suci Allah berkata,
“Aku akan berbicara kepada orang-orang ini
dengan bahasa yang tidak mereka kenal,
tetapi sungguhpun demikian, mereka tidak mau mendengarkan.”
22Jelaslah bahwa kecakapan berbahasa yang diilhami oleh Allah adalah tanda untuk orang yang belum diselamatkan, bukan untuk orang percaya. Namun, nubuat adalah untuk kepentingan orang percaya, bukan untuk orang yang belum diselamatkan. 23Sekalipun demikian, kalau seseorang yang belum percaya atau seseorang yang tidak memiliki karunia ini datang ke gereja dan mendengar Saudara semua berbicara dalam bahasa-bahasa lain, maka mungkin sekali ia akan mengira bahwa Saudara sudah gila. 24Tetapi, kalau Saudara bernubuat, lalu masuklah orang yang belum percaya atau tidak mengerti hal-hal ini, maka dia akan menyadari dosanya dan hati nuraninya akan tersentuh oleh segala apa yang didengarnya. 25Sementara ia mendengarkan, segala rahasia hatinya akan menjadi nyata dan ia akan berlutut serta menyembah Allah, dan menyatakan bahwa Allah benar-benar berada di tengah-tengah Saudara.
Tata tertib kebaktian
26Saudara sekalian yang saya kasihi, marilah kita menyimpulkan apa yang telah saya bicarakan. Pada waktu Saudara berhimpun, beberapa orang akan bernyanyi dan yang lain akan mengajar atau menyampaikan pesan tertentu yang telah diberikan Allah kepadanya, atau berbicara dalam suatu bahasa asing, atau menerjemahkan apa yang sedang diucapkan oleh seseorang dalam bahasa yang diilhami oleh Allah. Tetapi apa pun yang dilakukan hendaknya bermanfaat bagi semua orang dan meneguhkan mereka di dalam Tuhan. 27Yang berbicara dalam bahasa yang tidak dikenal janganlah lebih daripada dua atau tiga orang. Mereka hendaknya berbicara secara bergiliran, dan hendaknya ada yang bersedia menjelaskan apa yang mereka ucapkan. 28Tetapi, kalau di antara hadirin tidak ada yang dapat menjelaskan, hendaknya mereka berdiam diri. Kalau mereka berkata-kata dalam bahasa yang tidak dikenal, sebaiknya hanya kepada dirinya sendiri dan kepada Allah saja, tetapi jangan kepada umum.29– 30Dua atau tiga orang boleh bernubuat, secara bergiliran, kalau mereka mempunyai karunia untuk itu, sedangkan yang lain mendengarkan. Tetapi, apabila pada saat seseorang sedang bernubuat, ada orang lain yang menerima pesan atau ilham dari Tuhan, maka janganlah ia memutus pembicaraan orang. Yang sedang berbicara hendaknya diberi kesempatan mengakhiri pembicaraannya, sebelum yang lain mulai. 31Dengan demikian semua orang yang berkarunia nubuat dapat berbicara secara bergiliran dan setiap orang akan mendapat pelajaran, dorongan serta pertolongan. 32Ingatlah, orang yang menerima pesan dari Allah mempunyai kuasa untuk menahan diri dan menunggu giliran. 33Allah tidak suka akan hal-hal yang tidak teratur dan kacau. Ia menghendaki ketertiban dan ini didapatkan-Nya pada jemaat-jemaat yang lain.
34Kaum wanita hendaknya berdiam diri dalam pertemuan jemaat. Mereka tidak boleh turut dalam pembicaraan, sebab sebagaimana tercantum dalam Kitab Suci, mereka harus tunduk kepada kaum pria. 35Kalau mereka ingin menanyakan sesuatu, baiklah mereka bertanya kepada suami mereka di rumah, sebab tidak baik bagi wanita untuk mengutarakan pendapat di hadapan sidang.
36Apakah Saudara tidak setuju dengan saya dalam hal ini? Dan apakah Saudara mengira bahwa pengetahuan mengenai kehendak Allah hanya dimiliki oleh orang Korintus? Saudara salah sama sekali. 37Saudara yang menyatakan mempunyai karunia bernubuat atau karunia yang lain dari Roh Kudus, sepatutnyalah menyadari bahwa apa yang saya katakan adalah perintah Allah. 38Tetapi, kalau ada yang tetap tidak setuju—apa boleh buat, kita biarkan saja dia dalam kepicikannya.
39Karena itu, Saudara-Saudara yang seiman, berusahalah untuk memperoleh karunia bernubuat supaya dapat memberitakan firman Allah dengan jelas, dan janganlah mengira bahwa berbahasa yang diilhami oleh Allah itu salah. 40Usahakanlah supaya segala sesuatu dilakukan dengan patut, baik, dan tertib.
Copyright information for
IndFAYH
The selected Bible will not be clickable as it does not support the Vocabulary feature. The vocabulary is available by hovering over the verse number. Everyone uses cookies. We do too! Cookies are little bits of information stored on your computer which help us give you a better experience. You can find out more by reading the STEPBible cookie policy.
Welcome to STEP Bible
A simplified search is now available!Here are the frequently asked questions:
How do I read passages in Bibles?
- How do I look up a passage?
- How do I see three Bibles at once?
- How do I find a parallel gospel passage?
- How do I follow a Bible reading plan?
- How do I also see a commentary?
1) Click the Resource icon.
2) Click the resource for parallel gospel passage
2) Click the resource for parallel gospel passage
1) Click the Resource icon.
2) Plans for 1/2/3 years, chronological, Jewish etc
2) Plans for 1/2/3 years, chronological, Jewish etc
1) Click the Bible button.
2) Click on Commentaries
2) Click on Commentaries
How do I find words and phrases?
- How do I find words or topics?
- How do I search only some books in the Bible?
- How do I find a Greek or Hebrew word?
- How do I find a word only where it relates to a topic?
- How do I find more about search?
Video guide
1) Click on the search button
2) Click on Range
3) Select the books that you wish to search
1) Click on the search button
2) Click on Range
3) Select the books that you wish to search
Video guide
1) Click on the search button
2) Click on the Hebrew or Greek tab
3) Type in the Greek/Hebrew word in the search box, press Return, and wait for the table to fill itself.
4) View corresponding row to see Greek/Hebrew translation of the word
1) Click on the search button
2) Click on the Hebrew or Greek tab
3) Type in the Greek/Hebrew word in the search box, press Return, and wait for the table to fill itself.
4) View corresponding row to see Greek/Hebrew translation of the word
Video guide
1) Click on the search button
2) Click on the English tab
3) Type in the topic in the search box, press Return, and wait for the table to fill itself.
4) Click on one of the words or topics listed
1) Click on the search button
2) Click on the English tab
3) Type in the topic in the search box, press Return, and wait for the table to fill itself.
4) Click on one of the words or topics listed
How do I do a word study?
- What information can I find about a word?
- Meaning: how the word is used throughout the Bible
- Dictionary: academic details about the word
- Related words: similar in meaning or origin
- Grammar: (only available for some Bibles)
- Why do only some Bibles have clickable words?
- What does “~20x” or “Frequency” mean?
- Why do some words have dropdown next to the frequency number?
- Where do I find the maps?
- How do I get the word frequency for a chapter or a book?
When you click on a word, the detailed lexicon opens with:
'Vocabulary' Bibles link the translation to Greek & Hebrew. So far, only some Bibles have this vocabulary feature. They are shown in the Bible select screen with the letter 'V'.
It is the number of occurrences of a word in the Bible. Click on it to see them all in the selected Bible(s).
This reveals different forms for some words and names. These details are often interesting to scholars, eg the word 'beginning' in Genesis.
Video guide
1st method:
Click on a place name then on the Map button in the detailed lexicon.
2nd method:
1) Click the Resource icon.
2) Click on "Places in the Bible"
1st method:
Click on a place name then on the Map button in the detailed lexicon.
2nd method:
1) Click the Resource icon.
2) Click on "Places in the Bible"
Video guide
1) Click on the analysis icon.
2) Click on the "Selected passage" button if no analysis is shown.
1) Click on the analysis icon.
2) Click on the "Selected passage" button if no analysis is shown.
How do I find more information on original languages?
- How do I see Greek/Hebrew vocabulary for my Bible?
- How do I see Greek/Hebrew transliteration for my Bible?
- How do I see Greek/Hebrew vocabulary for a verse?
- How can I view multiple Bibles together as an Interlinear?
- How do I see the various versions of the Greek OT?
- How do I display the color-coded grammar?
Video guide
1) Click on the Bible translation button
2) Refer to the legend and select the Bible translations with the Vocab feature
3) Click on the Option button, then click "Interlinear options”, then select "Greek / Hebrew". Original language vocab will be shown.
1) Click on the Bible translation button
2) Refer to the legend and select the Bible translations with the Vocab feature
3) Click on the Option button, then click "Interlinear options”, then select "Greek / Hebrew". Original language vocab will be shown.
Video guide
1) Click on the Bible translation button
2) Refer to the legend and select the Bible translations with the Vocab feature
3) Click on the Option button, then click "Interlinear options”, then select "Transliteration".
1) Click on the Bible translation button
2) Refer to the legend and select the Bible translations with the Vocab feature
3) Click on the Option button, then click "Interlinear options”, then select "Transliteration".
Video guide
1) Click on the verse number to list the words and meanings
2) Hover over or click on a word for more details about the word
1) Click on the verse number to list the words and meanings
2) Hover over or click on a word for more details about the word
Video guides
1) Click on the Bible translation button
2) Refer to the legend and select two Bible with the vocabulary feature
3) Click on the Option button, then click Interlinear”. Interlinear will be shown.
1) Click on the Bible translation button
2) Refer to the legend and select two Bible with the vocabulary feature
3) Click on the Option button, then click Interlinear”. Interlinear will be shown.
1) Click on the Bible translation button
2) Select “Ancient” for the language
3) Scroll down to see the Greek OT translations
Examples
2) Select “Ancient” for the language
3) Scroll down to see the Greek OT translations
Examples
Video guide
1) Click on the Bible translation button
2) Refer to the legend and select the Bible translations with the grammar feature
3) Click on "G" or "Grammar" at the navigation bar. The text will then be color coded.
Examples
1) Click on the Bible translation button
2) Refer to the legend and select the Bible translations with the grammar feature
3) Click on "G" or "Grammar" at the navigation bar. The text will then be color coded.
Examples
© STEPBible - 2024